√ Apa Itu Reseller? Pengertian, Cara Kerja & Keuntungan

Apa Itu Reseller – Dalam dunia bisnis perdagangan, banyak istilah-istilah yang sudah sangat familier bagi kita semua. Istilah tersebut antara lain adalah Distributor, Supplier, Dropshiper, Reseller dan lain sebagainya.

Setiap istilah diatas juga banyak masyarakat awam yang sulit membedakan, seperti halnya membedakan Supplier dan DISTRIBUTOR. Padahal keduanya memiliki pengertian dan cara kerja yang berbeda.

[toc]

Pada pembahasan kali ini, myjourney.id akan membahas mengenai pengertian dari Reseller, cara kerja dan keuntungan menjadi reseller. Bagi kalian yang bergelut di dunia bisnis online, tentunya sudah tidak asing.

Untuk lebih jelasnya mengenai pengertian Reseller, cara kerja dan keuntungannya, di bawah ini dapat langsung kalian simak informasi lengkapnya berikut ini.

Apa Itu Reseller? Pengertian, Cara Kerja & Keuntungan

Apa Itu Reseller

Pengertian Reseller

Reseller adalah suatu kegiatan menjual kembali barang atau jasa yang disediakan oleh pihak lain dengan harga yang lebih tinggi, atau dengan harga khusus yang sudah ditetapkan oleh pihak penyedia barang atau jasa.

Arti kata Reseller sendiri berasal dari bahasa Inggris yang mengambil kata Sell atau menjual, dan ditambah imbuhan Re- yang jika digabung berarti menjual kembali, lalu ditambahkan dengan akhiran -er yang jika semua dikombinasikan akan memiliki makna harfiah “Seseorang yang menjual kembali”.

Cara Kerja Reseller

Cara Kerja Reseller

Membahas mengenai cara kerja, Reseller ini akan membeli barang dari mana saja, bisa dari pihak produsen, supplier, distributor, agen, toko grosir, atau reseller lainnya.

Selanjutnya Reseller akan menstok beragam barang atau persediaan yang akan ia jual kembali. Barang tertsebut di promosikan lalu dijual kembali ke konsumen dengan harga yang lebih tinggi dari harga awal.

Untuk menjadi Reseller, kalian harus memiliki modal terlebih dahulu untuk membeli dan menstok barang yang akan dijual kembali. Modal yang harus dikeluarkan juga bisa dikatakan cukup besar.

Seperti kita ketahui, karena maraknya online shop yang ada di dunia maya, maka seorang Reseller harus lebih dulu membeli barang, entah membeli langsung di lokasi setempat atau di toko online lainnya.

Lalu Reseller membuat toko online baru untuk mempromosikan barang yang mereka miliki. Promosi juga dapat dilakukan di sosial media, blog, situs dan lainnya.

Syarat Menjadi Reseller

Syarat Menjadi Reseller

Untuk menjadi seorang Reseller, ada beberapa persyaratan yang harus kalian pahami disini. Selain kalian harus memiliki modal yang cukup besar, kalian juga harus pintar dalam segi pemasaran produk yang akan kalian jual.

Kemudian jalin juga kerjasama dengan beberapa dropshiper atau reseller lain dengan memberikan harga yang bersahabat, agar mereka dapat mengambil sedikit keuntungan dari barang yang mereka beli. Pada intinya untuk menjadi reseller, yang kalian butuhkan adalah:

  • Modal: uang, pengetahuan seputar dunia jual-beli, dll
  • Koneksi: hubungan sosial, misalnya koneksi dengan supplier, relasi, teman, dll, begitu juga dengan koneksi internet
  • Teknik pemasaran

Keuntungan Menjadi Reseller

Keuntungan Menjadi Reseller

Menjadi Reseller saat ini memang cukup banyak diminati oleh orang-orang, hal ini tentu bukan tanpa alasan. Dimana mereka yang menjadi Reseller akan mendapatkan beberapa keuntungan, diantaranya adalah sebagai berikut:

Menjadi Jembatan Komunikasi dengan Pelanggan

Menjadi seorang Reseller, kalian tentunya akan menjadi jembatan komunikasi utama dengan pelanggan. Jalin komunikasi yang erat dengan konsumen agar mampu menghasilkan keuntungan lebih dalam berbisnis. Jika kalian sudah memiliki poin ini, maka pembelia akan datang dan datang lagi untuk membeli produk dari kalian.

Hemat Waktu dalam Berbisnis

Keuntungan lain yang dapat kalian peroleh adalah penghematan waktu. Kalian hanya perlu melakukan komunikasi dan pemasaran. Tidak diperlukan waktu produk produk, pembelian produk, pengemasan serta pengiriman produk.

Peluang Keuntungan yang Lebih Besar

Apabila kalian menjalin kerjasama dengan Supplier dan membeli barang dengan banyak sekaligus, maka kalian memiliki peluang untuk mendapatkan keuntungan yang lebih besar.

Pembelian barang dengan kapasitas yang banyak tentunya kalian akan diberi harga grosir yang lebih murah oleh Supplier. Disini kalian dapat menjual kembali barang tersebut dengan harga sama atau menaikkan sedikit harganya, sehingga kalian akan memperoleh keuntungan lebih besar.

Pemasukan Cepat

Sebagai seroang Reseller, selisih dari harga beli dan harga jual langsung adalah keuntungan yang kalian miliki. Kalian tidak perlu repot memusingkan mengenai berapa kalian harus membayar pekerja/karyawan, berapa modal yang harus disisihkan dan lain sebagainya.

Tips Menjadi Reseller Sukses untuk Pemula

Tips Menjadi Reseller Sukses untuk Pemula

Bagi kalian yang ingin terjun di dunia bisnis online sebagai Reseller, ada beberapa tips yang dapat kalian pahami agar dapat menjadi Reseller sukses untuk pemula berikut ini:

  • Pengenalan produk yang akan kalian jual.
  • Bandingkan juga produk satu dengan produk lain yang serupa.
  • Cari informasi mengenai berapa banyak iklan yang dilakukan oleh perusahaan atau Reseller lainnya.
  • Cari kata kunci yang sudah banyak bertebaran di Google.
  • Lakukan perhitungan persen komisi yang akan kalian dapatkan.
  • Fasilitas apa yang diberikan jika kalian bergabung.
  • Perhatikan sistem layanan yang diberikan, berapa jam online supportnya dan amati bagaimana respon pasar terhadap produk tersebut.

Kelebihan Menjadi Reseller

  • Dapat mengatur stok barang karena telah dibeli terlebih dahulu dari produsen.
  • Lebih mudah untuk mengembangkan bisnis karena tidak tergantung pada satu produsen saja.
  • Dapat menyesuaikan jumlah keuntungan yang diambil dari setiap produk yang dijual.
  • Kemudahan dalam mengendalikan branding bisnis karena tidak bergantung pada produsen untuk pengemasan dan pengiriman barang.
  • Memiliki ikatan erat dengan konsumen sehingga kemungkinan pembelian berulang akan semakin besar.

Kerugian Menjadi Reseller

  • Membutuhkan modal awal yang besar.
  • Harus memiliki tempat atau gudang untuk stok penyimpanan barang yang akan dijual.
  • Jika ada barang rusak atau dijual, itu dapat menyebabkan kerugian yang signifikan.
  • Harus bekerja ekstra mulai dari pemasaran, melayani pelanggan, pengemasan dan menerima keluhan pelanggan.

Nah itulah beberapa informasi yang dapat kalian simak mengenai apa itu Reseller, cara kerja dan syarat menjadi Reseller yang dapat kalian simak diatas. Mungkin hanya ini saja yang dapat myjourney.id sampaikan, semoga bermanfaat.

Tinggalkan komentar