Cara Bayar Pajak Motor Lewat ATM – Pajak adalah sebuah kewajiban yang harus dibayarkan oleh setiap warga negara Indonesia. Pajak juga bermacam-macam, mulai dari pajak bangun dan juga pajak kendaraan bermotor yang akan kita bahas pada pertemuan kali ini. Perkembangan teknologi saat ini memang sudah mengalami banyak perkembangan yang sangat pesat, dimana semua itu tentunya dapat kita nikmati, contohnya saja dengan cara bayar pajak motor lewat ATM atau melaui online dengan memanfaatkan jaringan akses internet yang sudah tersedia saat ini.
Kemudian bagi warga yang memiliki kendaraan bermotor dan hendak membayar pajak, mereka tidak perlu repot-repot untuk datang ke Samsat, karena mereka dapat melakukan pembayaran pajak melalui ATM, Indomaret, Alfamart dan lainnya. Kalian dapat membayangkan jika kita melakukan pembayaran pajak kendaraan bermotor di Samsat, kita pastinya akan mengantri berjam-jam bukan? Selain cara bayar pajak motor lewat ATM, kalian juga dapat membayar pajak melalui layanan Samsat Online yang telah disesuaikan dengan masing-masing daerah.
pembayaran pajak secara online dapat diproses secara cepat. Pembayarannya pun tidak harus bertatap muka langsung dengan petugas Samsat, karena menggunakan komputer yang telah terhubung dengan internet sebagai proses awalnya. Dan berbicara mengenai cara bayar pajak motor lewat ATM, kita dapat membayar pajak kendaraan bermotor melalui berbagai macam ATM, mulai dari ATM BRI, BNI, BCA, Mandiri, ATM Bank Jateng, Bank BJB dan masih ada beberapa ATM lainnya. Dengan melakukan pembayar via ATM tentunya kita akan dengan mudah karena tidak harus pergi ke Samsat.
Sebenarnya masih banyak lagi cara bayar pajak motor yang dapat kalian lakukan melalui online. Nah daripada penasaran lebih baik langsung saja kita simak ulasan mendalam mengenai cara bayar pajak motor online lewat ATM semua bank yang dapat langsung kalian simak berikut ini.
Cara Bayar Pajak Motor Lewat ATM Semua Bank

1. Cara Bayar Pajak Motor Lewat ATM BRI
- Pertama masukkan kartu ATM BRI ke dalam mesin, dan input nomor PIN.
- Pada menu layar utama, pilih menu PEMBAYARAN.
- Lanjutkan dengan memilih menu PAJAK – LAINNYA – E-SAMSAT.
- Masukkan kode yang merupakan kode intuisi daerah masing-masing.
- Masukkan kode pembayaran yang sebelumnya telah kamu terima lewat SMS.
- Setelah layar menampilkan informasi detail mengenai pajak kendaraan kalian, pilih OK.
2. Cara Bayar Pajak Motor Lewat ATM BCA
- Pertama masukkan kartu ATM BCA ke dalam mesin, dan input nomor PIN.
- Pada menu layar utama, pilih menu PEMBAYARAN.
- Lanjutkan dengan memilih menu MPN/PAJAK.
- Pilih menu Pajak Kendaraan
- Masukkan kode yang merupakan kode intuisi daerah masing-masing.
- Masukkan kode pembayaran yang sebelumnya telah kamu terima lewat SMS.
- Setelah layar menampilkan informasi detail mengenai pajak kendaraan kalian, pilih OK.
3. Cara Bayar Pajak Motor Lewat ATM BNI
- Pertama masukkan kartu ATM BNI ke dalam mesin, dan input nomor PIN.
- Pada menu layar utama, pilih menu PEMBAYARAN.
- Lanjutkan dengan memilih menu PAJAK/PENERIMAAN NEGARA – E-SAMSAT.
- Masukkan kode yang merupakan kode intuisi daerah masing-masing.
- Masukkan kode pembayaran yang sebelumnya telah kamu terima lewat SMS.
- Setelah layar menampilkan informasi detail mengenai pajak kendaraan kalian, pilih OK.
4. Cara Bayar Pajak Motor Lewat ATM Mandiri
- Pertama masukkan kartu ATM Mandiri ke dalam mesin, dan input nomor PIN.
- Pada menu layar utama, pilih menu PEMBAYARAN.
- Lanjutkan dengan memilih menu PAJAK – LAINNYA – E-SAMSAT.
- Masukkan kode yang merupakan kode intuisi daerah masing-masing.
- Masukkan kode pembayaran yang sebelumnya telah kamu terima lewat SMS.
- Setelah layar menampilkan informasi detail mengenai pajak kendaraan kalian, pilih OK.
5. Cara Bayar Pajak Motor Lewat ATM BJB
- Pertama masukkan kartu ATM BJB ke dalam mesin, dan input nomor PIN.
- Pada menu layar utama, pilih menu PEMBAYARAN.
- Lanjutkan dengan memilih menu PAJAK/PENERIMAAN NEGARA – E-SAMSAT.
- Masukkan kode yang merupakan kode intuisi daerah masing-masing.
- Layar akan menampilkan rincian informasi terkait kendaraan dan beban pajak. Dan kemudian Pilih OK.
6. Cara Bayar Pajak Motor Lewat ATM Bank Jateng, BTN, Bank DKI
- Pertama masukkan kartu ATM BJB ke dalam mesin, dan input nomor PIN.
- Pada menu layar utama, pilih menu PEMBAYARAN.
- Lanjutkan dengan memilih menu PAJAK/PENERIMAAN NEGARA – E-SAMSAT.
- Masukan nomer polisi yang ada pada sepeda motor kalian.
- Masukkan kode alfabet. Kode alfabet didapatkan sesuai dengan tiga huruf terakhir yang ada di nomor polisi milikmu. Misalnya nomor polisimu adalah B 1234 ABC, maka tiga huruf yang kamu ambil adalah ABC. Sesuaikan tiga huruf tersebut dengan kode yang ada di tabel berikut. Berdasarkan tabel di bawah, kode alfabet untuk nomor polisi Jaka adalah ABC = 01 + 02 + 03 = 010203.
HURUF PLAT | NOMOR ALFABET | HURUF PLAT | NOMOR ALFABET |
A | 01 | N | 14 |
B | 02 | O | 15 |
C | 03 | P | 16 |
D | 04 | Q | 17 |
E | 05 | R | 18 |
F | 06 | S | 19 |
G | 07 | T | 20 |
H | 08 | U | 21 |
I | 09 | V | 22 |
J | 10 | W | 23 |
K | 11 | X | 24 |
L | 12 | Y | 25 |
M | 13 | Z | 26 |
- Jika sudah, layar akan menampilkan informasi detail mengenai pajak kendaraan bermotor milik kalian. Jika sudah pilih OK.
- Simpan struk pembayaran sebagai bukti pembayaran.
Nah itulah beberapa cara bayar pajak motor lewat ATM semua bank yang dapat kalian lakukan. Pembayaran pajak motor memang lebih mudah dan simpel ketika kita lakukan secara online. Kalian juga dapat membaca artikel lain mengenai Cara Bayar Pajak Mobil Online dan Cara Melihat Pajak Motor di STNK di postingan sebelumnya. Baiklah mungkin hanya ini saja yang dapat kami sampaikan mengenai cara bayar pajak motor lewat atm semua bank, semoga dapat bermanfaat bagi kalian semua. Sekian dari kami dan terima kasih atas perhatiannya.