Cara Buka Rekening BNI Sekuritas – Menabung saham saat ini banyak dilakukan oleh sejumlah kalangan, baik dari kalangan pebisnis, karyawan sampai perorangan menengah ke bawah. Saham sendiri merupakan salah satu instrumen investasi yang cukup banyak diminati setelah tabungan dan deposito.
Hal ini juga bukan tanpa alasan, karena saat ini kita dapat berinvestasi di saham melalui broker terpercaya dengan modal setoran awal yang cukup ringan. Berbicara mengenai broker, BNI Sekuritas merupakan salah satu broker terpercaya yang dapat kalian pilih.
[toc]
BNI Sekuritas merupakan anak perusahaan dari Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk yang bergerak di bidang Pasar Modal. Nah mengenai saham, bagi kalian yang mungkin ingin berinvestasi saham atau trading, kalian dapat mendaftarkan rekening efek melalui BNI Sekuritas ini.
Cara buka rekening BNI Sekuritas ini juga cukup mudah layaknya BUKA REKENING MANDIRI SEKURITAS atau broker terpercaya lainnya. Baiklah daripada penasaran, di bawah ini myjourney.id telah menyiapkan ulasan lengkap mengenai cara buka rekening BNI Sekuritas berikut ini.
Cara Buka Rekening BNI Sekuritas: Syarat & Minimal Setoran

Keuntungan Buka Rekening Efek BNI Sekuritas
Untuk memudahkan akses, layanan eSmart ini dapat kalian gunakan. Nah apa saja keuntungan-keuntungan buka rekening melalui layanan eSmart ini, simak berikut ini.
- Dapat menampilkan pergerakan saham secara detail, aktual dan merekam riwayat pergerakan melalui fitur Market Info Equity. Informasi masih ini sangat berguna untuk mempermudah mengambil keputusan investasi atau trading dengan tepat.
- Kalian dapat melakukan kegiatan investasi ataupun trading secara langsung kapan saja dan dimanapun melalui fitur Trading Equity. Maka dari itu, kalain dapat mengambil keputusan dengan lebih cepat.
- Bisa menjaga order dan memberi informasi yang tepat dan bermanfaat melalui fasilitas bantuan dari Sales/Accouunt Officer BNI Sekuritas.
Jenis Rekening Efek BNI Sekuritas

Jika kalian membuka rekening efek BNI Sekuritas, kalian dapat memilih 3 jenis rekening, diantaranya adalah:
Deskripsi | Reguler | Syariah+R | Margin+R |
---|---|---|---|
Tradeable | All Stock | Sharia (per 6 bulan) | Marginable (per bulan) |
Setoran Awal | Rp 1 juta online Rp 5 juta hybrid | Rp 1 juta online Rp 5 juta hybrid | Rp 200 juta |
Penyelesaian Hutang | T+5 | – | 90 hari |
Bunga Hutang | 36% | – | 18% p.a |
Perlu kalian ketahui juga bahwa ada 2 jenis layanan yang ada di BNI Sekuritas, yakni:
Keterangan | Hybrid | Online |
---|---|---|
Setoran Awal | Rp 5.000.000 | Rp 1.000.000 |
Buy Fee | 0.25% | 0.15% |
Sell Fee | 0.35% | 0.25% |
Asistensi Sales | Ya | Tidak |
Media Order | * Sales * eSmart | * eSmart * Sales |
Point of contact | Sales | * Online Care : 021-57931946 * Whatsapp : 08111086360 * Email : cmm@bnisekuritas.co.id |
Syarat Buka Rekening Efek BNI Sekuritas

Untuk persyaratan buka rekening efek BNI Sekuritas, kalian dapat simak di bawah ini:
- KTP
- NPWP
- Bukut tabungan atau rekening koran
Cara Buka Rekening Efek BNI Sekuritas

Sedangkan untuk cara daftarnya, kalian dapat melakukan pendaftaran melalui online maupun offline. Adapun langkah-langkahnya dapat kalian simak di bawah ini.
Cara Buka Rekening Efek BNI Sekuritas Online
- Pertama kunjungi atau datang langsung ke kantor cabang BNI Sekuritas.
- Sampaikan tujuan kalian kepada petugas bahwa kalian hendaka melakukan pembukaan rekening untuk pasar saham.
- Mengisi formulir pembukaan rekening.
- Menyerahkan salinan dokumen persyaratan (KTP, NPWP, buku tabungan).
- Tunggu proses pembukaan rekening selesai.
Cara Buka Rekening Efek BNI Sekuritas Offline
- Buka www.bnisekuritas.co.id.
- Pilih Rekening di sudut kanan atas dan klik Registrasi Online.
- Selanjutnya isi Formulir Aplikasi Pembukaan Rekening, mulai dari Data Pemohon, Pekerjaan, Pasangan, hingga Lain-Lain.
- Kemudian upload dokumen-dokumen yang diminta, seperti KTP, NPWP, dan buku tabungan.
- Jika semuanya telah terisi dan sudah kalian upload, pilih Simpan.
- Nantinya, kalian akan diminta untuk mencetak Formulir Aplikasi Pembukaan Rekening yang dikirim ke email kalian dan menempelkan materai Rp 6.000 di lembaran tercetak tersebut. Kemudian tandatanganinya sebagai tanda persetujuan.
- Terakhir kirimkan formulir yang sudah ditandatangani beserta lampiran fotokopi KTP dan NPWP ke BNI Sekuritas Sudirman Plaza, Indofood Tower Lantai 16 Jl. Jend. Sudirman Kav 76-78 Jakarta 12910.
Biaya dan Lain-Lain

Soal biaya dan lain-lain juga wajib untuk kalian pahami, lebih jelasnya simak berikut ini.
Minimal Setoran
Untuk minimal setoran, ketika kalian akan membuka rekening efek di BNI Sekuritas, kalian dapat menyetorkan setoran awal yang cukup ringan, yakni hanya Rp 1 juta saja untuk layanan online. Sedangkan untuk layanan hybrid setoran awalnya adalah Rp 5 juta.
Fee BNI Sekuritas Layanan Online
- Beli Saham = 0,15%
- Jual Saham = 0,25%
Fee BNI Sekuritas Layanan Hybrid
- Beli Saham = 0,25%
- Jual Saham = 0,35%
Nah itulah beberapa informasi lengkap mengenai cara buka rekening BNI Sekuritas yang dapat kalian simak diatas. Baiklah, mungkin hanya ini saja yang dapat myjourney.id sampaikan, semoga bermanfaat dan menambah wawasan kalian semua.