15 Cara Daftar Indodax Lewat HP Khusus Pemula Trading

Cara Daftar Indodax Lewat HP – Penting diketahui juga bahwa aset crypto juga saat ini menjadi salah satu instrumen investasi yang banyak dipilih oleh sebagai orang. Pasalnya ada juga aset yang memiliki potensi jika dijadikan sebagai lahan investasi, salah satunya adalah Bitcoin. Bagi kalian yang gemar trading Bitcoin, kalian mungkin sudah tidak asing lagi dengan salah satu website khusus trading yakni Indodax. Membahas sedikit mengenai Indodax, platform khusus trading ini sebelumnya dikenal dengan nama Bitcoin Indonesia ini memang menyediakan tempat bagi para Trader untuk meraup keuntungan dalam dunia koin crypto.

Seperti kita ketahui bahwa ada banyak aset crypto yang ada di market Indodax ini. Nah untuk dapat melakukan jual beli koin di Indodax, maka kalian harus melakukan pendaftaran akun terlebih dahulu. Penting diketahui juga bahwa aset crypto juga saat ini menjadi salah satu instrumen investasi jangka pendek yang banyak dipilih oleh sebagai orang. Pasalnya ada juga koin yang memiliki potensi jika dijadikan sebagai lahan investasi, salah satunya adalah Bitcoin. Cara daftar Indodax ini bisa dilakukan melalui HP, baik lewat browser ataupun aplikasi Indodax yang bisa diunduh secara gratis melalui App Store maupun Play Store. Nah di pembahasan kali ini myjourney.id akan memberikan informasi lengkap terkait tutorial cara daftar Indodax lewat HP.

[toc]

Untuk soal cara daftar Indodax lewat HP ini, sebenarnya kalian bisa melakukan pendaftaran akun Indodax dengan sangat mudah. Syarat diperlukan dalam hal ini juga kami rasa cukup mudah. Dimana kalian hanya perlu memiliki email aktif, nomor HP aktif, KTP serta nomor rekening atas nama pribadi. Nah untuk nomor rekening atas nama pribadi tersebut nantinya dapat berguna ketika kalian hendak melakukan withdraw atau tarik tunai saldo Indodax tersebut. Jika nomor rekening memiliki nama yang berbeda, maka proses tarik tunai saldo Indodax tidak akan disetujui. Maka dari itu kalian bisa terus simak baik-baik pembahasan cara daftar akun Indodax lewat HP, karena ada banyak sekali informasi penting yang bisa kalian dapatkan disini.

Buat kalian para Trader pemula yang mungkin ingin melakukan aktivitas jual beli di Indodax, kalian bisa melihat beberapa tutorial daftar akun Indodax. Untuk dapat menggunakan akun tersebut, kalian juga nantinya harus melakukan aktivasi akun terlebih dahulu sebagai tahap akhir daftar akun. Kalian juga tidak perlu khawatir karena disini kami juga akan menyertakan gambar di setiap tutorial daftar Indodax agar kalian bisa menjadikan artikel ini sebagai referensi. Baiklah dari pada penasaran seperti apa caranya, langsung saja simak informasi lengkap di bawah ini mengenai cara daftar akun Indodax lewat HP yang telah kami siapkan berikut.

Cara Daftar Indodax Lewat HP

Apa Itu Indodax?

Sebelum kita ke pembahasan utama mengenai cara daftar Indodax lewat HP. Di pembahasan awal ini kami akan memberikan informasi terlebih dahulu terkait apa yang dimaksud dengan Indodax. Indodax adalah platform jual beli (marketplace) aset kripto terbesar di Indonesia. Dengan 4.595.938 member terverifikasi, kalian bisa melakukan jual beli aset kripto seperti Bitcoin, Ethereum, Ripple, serta puluhan aset lainnya dengan mudah dan aman. Untuk dapat membeli aset kripto tersebut, kalian juga harus melakukan top up saldo Indodax terlebih dahulu. Informasi mengenai cara top up juga nantinya akan kami sampaikan di pertemuan selanjutnya.

Syarat Daftar Indodax Lewat HP

Penting diketahui bahwa di dalam pembahasan cara daftar Indodax lewat HP, disini kalian harus memahami juga apa saja syarat ketentuan untuk bisa melakukan pendaftaran akun Indodax. Lebih jelasnya simak syarat ketentuan yang telah kami siapkan di bawah ini.

1. Syarat menjadi Member

  • Member bisa melakukan proses registrasi Member melalui platform INDODAX
  • Setuju dan sepakat untuk tunduk pada Syarat dan Ketentuan Umum ini
  • Berusia minimal 18 (delapan belas) tahun atau telah menikah
  • Memiliki identitas yang sah secara hukum
  • Bukan merupakan warga Negara yang berasal dari negara Amerika Serikat, Myanmar, Cote D`Ivoire, Cuba, Iran, Republik Arab Syria, Belarus, Congo, Democratic Republic of Congo, Iraq, Liberia, Sudan, Zimbabwe, and Korea Utara.

2. Syarat Ketentuan Registrasi

  • Nama (sesuai dengan Identitas diri yang dilampirkan)
  • Alamat rumah sesuai identitas
  • Alamat tinggal saat ini
  • Nomor telepon atau Handphone(nomor harus aktif dan digunakan secara pribadi)
  • Tempat dan tanggal lahir (sesuai dengan identitas diri yang dilampirkan)
  • Kewarganegaraan
  • Jenis kelamin
  • Foto kartu identitas yang masih berlaku. Kartu identitas yang dapat digunakan adalah: Kartu Tanda Penduduk (KTP), Surat Ijin Mengemudi (SIM), Paspor, Kartu Ijin Tinggal Terbatas (KITAS), dan Kartu Ijin Tinggal Terbatas (KITAP)
  • Pekerjaan
  • E-mail (alamat surat elektronik) yang aktif

Cara Daftar Indodax Lewat HP Via Browser

Nah masuk ke pembahasan utama mengenai cara daftar Indodax lewat HP. Di bawah ini telah kami siapkan tutorial lengkap yang dapat kalian simak berikut.

1. Buka Browser

Langkah pertama kalian bisa masuk ke Browser HP dan kemudian ketikan Indodax di kolom pencarian. Setelah itu kalian bisa masuk ke web Indodax.

Buka Browser

2. Tap Daftar Sekarang

Setelah masuk ke halaman Indodax, kalian langsung saja tap menu Daftar Sekarang.

Tap Daftar Sekarang

3. Isi Data Lengkap

Di halaman berikutnya kalian akan diminta untuk mengisi data lengkap sebagai tahap awal proses registrasi. Setujui syarat ketentuan dan tap Klik Untuk Memverifikasi.

Isi Data Lengkap

4. Lengkapi Puzzle Konfirmasi

Langkah selanjutnya kalian bisa lengkapi Puzzle untuk proses verifikasi pendaftaran.

Lengkapi Puzzle Konfirmasi

5. Lakukan Verifikasi Email

Nantinya Indodax akan mengirimkan email verifikasi. Kalian bisa masuk ke halaman Gmail kalian.

Lakukan Verifikasi Email

6. Tap Aktivasi Akun

Langkah terakhir disini kalian bisa tap Aktivasi Akun yang ada di halaman pesan email dari Indodax. Ya. proses daftar akun Indodax telah selesai.

Tap Aktivasi Akun

Cara Verifikasi Akun Indodax

Setelah proses daftar akun berhasil, kalian selanjutnya bisa melengkapi semua data diri di dalam akun Indodax kalian. Beberapa data yang harus dilengkapi diantaranya sebagai berikut.

1. Tap Ikon Menu

Pertama tap ikon menu dengan simbol 3 baris sejajar kemudian pilih menu verifikasi akun.

Tap Ikon Menu

2. Lengkapi Semua Data

Akan terlihat informasi untuk kalian melengkapi semua data tersebut.

Lengkapi Semua Dat

3. Lakukan Proses Verifikasi Akun

Ada beberapa poin yang harus dilengkapi disini, mulai dari nama, alamat, pekerjaan, nomor HP, nomor KTP dan lain sebagainya.

Lakukan Proses Verifikasi Akun
Input Data Diri
Input Data Diri 2

Kesimpulan

Menarik kesimpulan dari pembahasan diatas mengenai cara daftar Indodax lewat HP. Disini kalian bisa melakukan pendaftaran melalui aplikasi atau browser di HP kalian. Untuk proses verifikasi akun, kami sarankan untuk mengisi semua kolom data yang diharuskan. Karena jika ada yang belum terisi, maka proses verifikasi akun akan error atau gagal.

Nah itulah beberapa informasi lengkap yang dapat kalian simak diatas mengenai cara daftar Indodax lewat HP. Baiklah, mungkin hanya ini saja yang dapat myjourney.id sampaikan, semoga pembahasan diatas bisa bermanfaat dan menambah wawasan kalian semua.

Tinggalkan komentar