Cara Ganti Rekening Prakerja – Nomor rekening bank atau e-wallet sudah menjadi hal yang penting akan keterkaitannya dengan program Kartu Prakerja. Karena, seluruh insentif nantinya akan dikirim kepada para penerima Kartu Prakerja melalui rekening bank atau e-wallet.
E-wallet tersebut juga mulai dari Gopay, OVO, LinkAja dan beberapa lagi yang lainnya. Membahas mengenai hal ini, maka para penerima Kartu Prakerja tentunya harus menautkan atau menyambungkan nomor rekening tersebut pada saat melakukan pendaftaran KARTU PRAKERJA.
[toc]
Disamping itu nomor rekening atau e-wallet yang didaftarkan juga harus sudah tervalidasi menggunakan NIK (Nomor Induk Kependudukan) yang sama dengan yang ada di Kartu Prakerja dan sudah premium. Perlu kalian ketahui juga bahwa kerap ada kasus mengapa insentif tidak juga cair.
Mengenai hal ini, biasanya nomor rekening atau akun e-wallet yang terdaftar sudah tidak aktif. Hal ini yang menjadikan insentif tidak masuk ke nomor rekening atau e-wallet kalian. Lalu bagaimana cara mengatasinya? Apakah harus mengganti nomor rekening atau e-wallet tersebut?

Tutorial Ganti Nomor Rekening atau E-Wallet Prakerja
Untuk menghindari masalah seperti ini, kalian harus memastikan lebih dulu nomor HP aktif dan sudah melakukan upgrade e-wallet yang kalian gunakan. Melalui laman resminya, para peserta harus memutus nomor rekening yang sudah terdaftar sebelum mengganti ke nomor rekening baru.
Cara Memutus Nomor Rekening Prakerja

- Pertama kalian dapat masuk ke dashboard Prakerja dan pilih menu Atur.
- Disini kalian dapat mengecek nomor dan status rekening yang kalian gunakan, kemudian pilih Putuskan Rekening.
- Baca informasi pada tampilan dan Putuskan Rekening
- Selesai.
Cara Ganti Nomor Rekening Prakerja

Setelah berhasil memutuskan nomor rekening atau e-wallet yang terdaftar, kalian harus menyambungkan nomor rekening atau e-wallet baru agar dapat mendapatkan insentif. Nah untuk langkah-langkahnya, kalian dapat simak tutorialnya di bawah ini.
- Pertama kalian dapat masuk ke dashboard akun Prakerja.
- Di bagian rekening, klik Sambungkan Rekening.
- Kemudian pilih bank atau e-wallet yang akan kalian gunakan, lalu klik Sambungkan.
- Apabila kalian memilih untuk menggunakan nomor rekening bank, masukkan data rekening dengan lengkap dan benar.
- Dan jika kalian memilih e-wallet, pastikan nomor HP yang terdaftar di akun Kartu Prakerja adalah nomor telelpon e-wallet yang telah KYC atau premium.
- Jika sudah benar, kalian dapat klik Aktifkan.
- Masukkan kode OTP yang dikirim via SMS ke nomor HP kalian.
- Selesai.
Bagaimana Jika Proses Ganti Rekening atau E-Wallet Gagal?
Perlu kalian ketahui bahwa peserta hanya dapat mendaftarkan nomor rekening BNI dan nomor HP e-wallet OVO, LinkAja dan Gopay. Jika gagal karena memasukkan nomor HP yang tidak terdaftar di e-wallet, kalian dapat mendaftarkannya terlebih dahulu ke w-wallet yang kalian pilih.
Rekening bank atau e-wallet akan gagal tersambung apabila NIK di rekening atau e-wallet berbeda dengan yang terdaftar di akun Kartu Prakerja kalian. Maka dari itu, kalian wajib menggunakan NIK sendiri dan tidak bisa memasukkan NIK orang lain.
Nah itulah beberapa informasi lengkap mengenai cara ganti rekening Prakerja yang dapat kalian simak diatas. Mungkin hanya ini saja yang dapat myjourney.id sampaikan, semoga bermanfaat dan menambah wawasan kalian semua.