20 Cara Membuat ATM BTN Terbaru 2022: Syarat & Biaya

Cara Membuat ATM BTN – Kartu ATM menjadi salah satu jenis alat transaksi perbankan yang sangat populer di kalangan masyarakat. Hampir semua bank memberikan fasilitas kartu ATM kepada para nasabahanya, salah satunya adalah bank BTN.

Persyaratan membuat ATM BTN cukup mudah, kalian hanya perlu menyiapkan kartu identitas dan juga uang sebagai setoran awal. Perlu kalian ketahui juga bahwa setiap jenis rekening tabungan BTN tidak semuanya memiliki fasilitas kartu ATM.

[toc]

Maka dari itu sebelum memutuskan untuk membuka rekening BTN, kalian dapat mencari informasi terlebih dahulu mengenai jenis tabungan yang memfasilitasi nasabahnya dengan kartu ATM. Kalian juga dapat bertanya langsung kepada petugas ketika melakukan pengajuan buka rekening.

Dengan bertanya kepada petugas, kalian akan mendapatkan informasi yang akurat mengenai semua jenis tabungan yang dimiliki oleh bank BTN. Berbicara mengenai cara membuat ATM BTN, ada beberapa cara yang dapat kalian lakukan, yakni melalui online dan kantor cabang BTN.

Cara Membuat ATM BTN Terbaru: Syarat & Biaya

Cara Membuat ATM BTN

Pembuatan ATM atau buku tabungan melalui online dapat kalian lakukan dengan menggunakan aplikasi BTN Digital Solution. Untuk cara buat ATM lewat kantor bank juga sama halnya ketika kalian MEMBUAT ATM BJB atau ATM bank lainnya. Informasi lebih jelasnya simak berikut ini.

Jenis ATM dan Tabungan BTN

Bank BTN memiliki banyak sekali jenis tabungan yang dapat kalian pilih. Setiap jenis tabungan tersebut antara lain seperti tabungan umum, anak, perencanaan, pensiunan dan lain sebagainya. Kalian dapat simak daftar tabungan BTN terlengkan berikut ini.

Jenis Tabungan BTN

Jenis Tabungan BTN
  • Tabungan BTN Batara
  • Tabungan BTN Cermat
  • Tabungan BTN Cermat Ponsel
  • Tabungan BTN Batarapos
  • Tabungan BTN Batarapos TKI
  • Tabungan BTN Juara
  • Tabungan BTN Junior
  • Tabungan BTN Payroll
  • Tabungan BTN Pensiunan
  • Tabungan BTN Perumahan
  • Tabungan BTN Prima
  • Tabungan BTN Siap
  • Tabungan BTN Simpanan Pelajar
  • TabunganKu

Setiap jenis tabungan diatas memiliki sqyarat dan ketentuan yang berbeda-beda. Kemudian untuk biaya bulanan dan juga lain-lainnya juga berbeda. Bagi kalian yang ingin membuat atau membuka rekening tabungan BTN, kami sarankan untuk membuka rekening tabungan BTN Batara.

Produk tabungan tersebut memiliki biaya administrasi bulanan yang ringan hanya Rp 12.500 per bulan serta persyaratan pembukaan rekening yang sangat ringan.

Jenis Kartu ATM BTN

Jenis ATM BTN

Perlu kalian ketahui juga bahwa Bank BTN ini memiliki jenis kartu ATM yang dapat kalian miliki, diantaranya adalah:

  • Kartu ATM/Debit BTN Silver
  • Kartu ATM/Debit BTN Gold
  • Kartu ATM/Debit BTN Platinum
  • Kartu ATM/Debit BTN Reguler Syariah
  • Kartu ATM/Debit BTN Prioritas Gold
  • Kartu ATM/Debit BTN Prioritas Platinum

Syarat Membuat ATM BTN

Syarat Buat ATM BTN

Untuk persyaratan membuat ATM BTN atau pembuatan rekening tabungan BTN ini sangatlah mudah. Diantaranya adalah sebagai berikut.

  • Memiliki kartu identitas diri berupa KTP/SIM/Paspor
  • Mengisi formulir pengajuan pembukaan rekening tabungan BTN.
  • NPWP jika ada.
  • Menyiapkan uang sebagai setoran awal pembukaan rekening.

Syarat diatas merupakan syarat umum yang diterapkan hampir di semua bank yang ada di Indonesia tak terkecuali bank BTN yang satu ini.

Biaya Pembuatan ATM BTN

Sedangkan untuk biaya, setiap melakukan pembukaan rekening di bank manapun, calon nasabah tidak akan dikenai biaya administrasi alias gratis. Hanya saja kalian perlu menyiapkan uang setoran awal sebesar Rp 50.000 atau lebih tergantung jenis tabungan yang kalian pilih.

Cara Membuat ATM BTN

Setelah mengetahui macam-macam jenis kartu ATM, tabungan, persyaratan dan biaya pembuatan kartu ATM BTN, selanjutnya myjourney.id akan memberikan informasi mengenai cara membuat ATM BTN lewat kantor cabang BTN dan aplikasi BTN Digital Solution. Untuk lebih jelasnya simak tutorial berikut ini.

Lewat Kantor Cabang BTN

Cara Buat ATM BTN Lewat Kantor Cabang BTN

1. Pertama kunjungi kantor cabang BTN terdekat di daerah kalian.

2. Siapkan persyaratan dokumen seperti KTP/SIM/Paspor dan NPWP jika ada serta uang sebagai setora awal.

3. Ambil antrian CS bank BTN dan tunggu sampai nomor antrian kalian dipanggil.

4. Setelah dipanggil, kalian dapat menyampaikan kepada petugas bahwa kalian akan membuat ATM atau membuka rekening tabungan.

5. Disini petugas akan menjelaskan secara detail mengenai jenis tabungan BTN, mulai dari syarat, biaya, keunggulan dan lain sebagainya.

6. Nah jika kalian sudah paham, kalian akan diminta untuk mengisi formulir pengajuan pembukaan rekening tabungan.

7. Isi formulir pengajuan dengan lengkap dan benar. Setelah itu serahkan kepada petugas beserta persyaratan serta uang sebagai setoran awal.

8. Petugas akan mengecek dan segera memproses pembuatan buku tabungan dan kartu ATM kalian.

Lewat Aplikasi BTN Digital Solution

Cara Buat ATM BTN Lewat Aplikasi BTN Digital Solution

1. Langkah pertama, kalian dapat download dan instal aplikasi BTN Digital Solution terlebih dahulu.

2. Setelah itu ketuk menu Pengaturan dan ketuk Daftar Sekarang. Masukkan nama lengkap, nomor HP, email dan buat kata sandi lalu ketuk Daftar.

3. Sistem aplikasi BTN Digital Solution akan mengirim verifikasi pendaftaran akun melalui email.

4. Kalian akan kembali ke menu utama aplikasi, dan ketuk menu Pembukaan Rekening. Download dan install aplikasi BTN Open Account. Lalu buka aplikasi tersebut setelah proses install selesai.

5. Kemudian isi data diri sesuai dengan identitas KTP, ketuk Next. Isi data pekerjaan dengan lengkap dan ketuk Next.

6. Kalian juga diminta untuk mengisi informasi tambahan yang dibutuhkan untuk pembukaan rekening, ketuk Next.

7. Upload foto selfie dan ketuk finish. Nantinya kalian akan mendapatkan SMS dan email notification yang berisi nomor registrasi.

8. Langkah selanjutnya kalian dapat mengunjungi kantor cabang BTN terdekat untuk melakukan validasi dan aktivasi rekening tabungan BTN.

9. Kalian dapat tunjukkan nomor registrasi kepada CS bank BTN dan tunggu beberapa saat. CS akan menyerahkan buku tabungan dan kartu ATM/Debit BTN.

FAQ

Apakah NPWP diperlukan untuk pembukaan rekening BTN?

NPWP hanya optional. Jadi walaupun kalian tidak memiliki NPWP, kalian masih dapat melakukan pembukaan rekening BTN.

Berapa biaya administrasi untuk pembuatan rekening BTN?

Calon nasabah tidak akan dikenai biaya administrasi, calon nasabah hanya perlu menyetorkan uang setoran awal pembukaan rekening.

Apakah pembuatan rekening BTN dapat dilakukan via online?

Tentu, kalian dapat mengajukan pembuatan rekening BTN melalui aplikasi BTN Digital Solution.

Apakah semua jenis tabungan BTN difasilitasi dengan Kartu ATM?

Tidak semua jenis tabungan BTN difasilitasi dengan kartu ATM/Debit.

Berapa minimal setoran awal pembukaan rekening BTN?

Setoran awal pembuatan rekening BTN hanya sebesar Rp 50.000.

Nah itulah beberapa informasi lengkap mengenai cara membuat ATM BTN yang dapat kalian simak diatas. Baiklah, mungkin hanya ini saja yang dapat myjourney.id sampaikan. Semoga artikel diatas dapat bermanfaat dan menambah wawasan kalian semua.

Tinggalkan komentar