Cara Menagih Hutang Kepada Teman – Hutang adalah salah satu hal yang wajib untuk kita lunasi ketika kita meminjam uang kepad teman atau saudara kita. Namun apa jadinya jika sebagai peminjam sangat susah untuk menagih hutang kepada teman kita?
Nah disini kami akan membahas mengenai cara menagih hutang kepada teman agar cepat dibayar atau dilunasi. Terkadang menagih hutang yang secara logika adalah uang kita sendiri, namun susah untuk kita dapatkan karena teman suka menghindar dan memiliki banyak alasan ketika ditagih.
[toc]
Hal tersebut pastinya sangat membuat kita jengkel, terlebih jika uang tersebut memang sangat-sangat kita butuhkan untuk keperluan yang kita miliki. Sebenarnya ada beberapa cara yang dapat kita lakukan untuk menagih hutang kepada teman yang susah ditagih.
Dalam akad berhutang tentu ada perjanjian kapan hutang tersebut harus dilunasi. Maka dari itu akad dalam berhutang ini sangatlah wajib dibicarakan sebelum kita memberikan pinjaman kepada teman kita. Baiklah untuk lebih jelasnya langsung saja kita simak ulasan berikut ini.
Cara Menagih Hutang Kepada Teman Agar Cepat Dibayar
Cara Ampuh Menagih Hutang Kepada Teman
Disini kami akan memberikan beberapa tips dan trik cara menagih hutang kepada teman agat cepat dibayar. Langsung saja kita ke tips yang pertama berikut ini:
Mengingatkan Mengenai Tenggat Waktu Pembayaran
Cara yang pertama adalah dengan mengingatkan tenggat waktu pembayaran hutang si teman. Jika kalian memiliki hubungan yang akrab dengan teman tersebut, kalian dapat langsung to the point untuk menagih hutangnya. Jangan lupa juga untuk memberitahu kepada teman bahwa kalian benar-benar sedang membutuhkan uang tersebut.
Beritahu Kepada Teman Mengenai Kebutuhan Kita
Sudah kita singgung diatas sedikit bahwa kalian dapat memberitahukan bahwa ada kebutuhan yang mendesak sehingga kalian benar-benar membutuhkan uang tersebut. Biasanya jika ia adalah teman yang baik, ia pasti akan langsung mengembalikan hutangnya walaupun ia harus gali lubang tutup lubang.
Meminta Bantuan Pihak Ketiga
Meminta bantuan pihak ketiga disini kalian dapat meminta bantuan dari teman dekat, sahabat, pacar atau lainnya agar membantu untuk menagih atau mengingatkan dia untuk segera melunasi hutangnya. Terkadang gengsi atau rasa malu membuat mereka segera melunasinya.
Hubungi Keluarga Dekatnya
Nah cara ini bisa jadi salah satu cara yang paling ampuh, yakni dengan menghubungi pihak keluarga si teman. Hal ini dapat kalian lakukan jika suatu saat si teman menghilang dari peredaran. Langkah ampuh ini dapat kalian jadikan solusi utama dan biasanya pihak keluarga akan meminta maaf dan berusaha segera melunasi hutang teman kalian.
Datangi Langsung Rumahnya
Dengan mendatangi langsung kerumahnya juga hampir sama dengan cara diatas. Namun disini kalian harus memiliki bukti perjanjian ketika pertama kali dia meminjam uang dan kapan segera mengembalikannya. Kalian dapat memberikan surat perjanjian tersebut agar teman segera melunasi hutangnya.
Bikin Perjanjian dengan Materai
Nah ini yang dimaksud dengan surat perjanjian yang sudah pasti memiliki kapasitas hukum yang kuat, terlebih jika si teman meminjam uang dengan nominal yang sangat besar. Hal ini sangat perlu kalian perhatikan agar si teman memiliki tanggung jawab yang besar untuk segera melunasi hutangnya.
Meminta Bantuan Pihak HRD tempat Ia Bekerja
Dan tips menagih hutang kepada teman yang terakhir adalah dengan meminta bantuan pihak HRD tempat ia bekerja. Sebenarnya cara ini bisa dikatakan kurang sopan, karena kita harus menyeret atasan si teman untuk membantu menagih hutangnya. Tapi jika kalian mungkin berteman akrab dengan HRD tersebut kalian dapat memanfaatkan bantuannya dalam hal ini.
Nah itulah beberapa informasi menarik mengenai tips dan trik cara menagih hutang kepada teman agar cepat dibayar yang dapat kalian simak diatas. Jangan lupa juga baca artikel lain mengenai cara melunasi hutang online di postingan sebelumnya. Hanya ini saja yang dapat kami sampaikan, semoga bermanfaat untuk kalian semua yang mungkin sedang kesulitan menagih hutang kepada teman.