20 Cara Pengajuan Flexi Cash 2022: Aktivasi, Bunga & Pencairan Dana

Cara Pengajuan Flexi Cash – Flexi Cash merupakan salah satu fitur yang hanya ditawarkan kepada mereka yang terpilih saja. Jadi dengan kata lain, tidak semua pemilik akun Jenius BTPN dapat mengajukan pinjaman dana di fitur Flexi Cash Jenius BTPN.

Membahas mengenai Flexi Cash, salah satu yang menarik adalah diman pengajuan Flexi Cash ini tidak membutuhkan syarat dokumen apapun. Kalian hanya perlu mengikuti instruksi yang tersedia di fitur Flexi Cash tersebut.

[toc]

PINJAMAN tunai yang diberikan juga cukup besar, yakni maksimal Rp 30.000.000. Dengan uang tunai tersebut, kalian dapat melakukan pembelian beragam keperluan, mulai dari kebutuhan rumah tangga, elektronik, dana mendesak serta lain sebagainya.

Bunga pinjaman yang dibebankan juga bisa dikatakan cukup ringan, yakni hanya mulai dari 1,75% sampai 2,75% saja per bulan. Daripada penasaran mengenai cara pengajuan Flexi Cash, di bawah ini myjourney.id telah menyiapkan langkah-langkah pengajuan, aktivasi serta pencairan dana Flexi Cash.

Cara Pengajuan Flexi Cash

Tutorial Pengajuan Flexi Cash Jenius BTPN

Untuk mendapatkan limit pinjaman dari Flexi Cash, ada beberapa langkah yang dapat kalian simak di bawah ini.

1. Buka Fitur Flexi Cash

Pertama masuk ke aplikasi Jenius BTPN, pilih Fitur Flexi Cash.

Buka Aplikasi Jenius BTPN

2. Klik Ajukan Flexi Cash

Di halaman ini kalian dapat klik Ajukan Flexi Cash.

Pilih Fitur Flexi Cash

3. Lengkapi Informasi Data Diri

  • Informasi Data Diri
Masukkan Informasi Data Diri
  • Informasi Alamat Tinggal Saat Ini
Masukkan Informasi Alamat
  • Informasi Pekerjaan
Masukkan Informasi Pekerjaan
  • Informasi Data Kerabat
Masukkan Informasi Kerabat
  • Notifikasi Persetujuan Analisis Data serta Verifikasi
Notifikasi Persetujuan dan Verifikasi

4. Masukkan Password Jenius

Langkah berikutnya masukkan Password Jenius BTPN kalian, lalu pilih Submit.

Masukkan Password Jenius BTPN

5. Pengajuan di Proses

Pengejuan berhasil dikirimkan dan tunggu konfirmasi dari pihak Jenius.

Pengajuan Flexi Cash dalam Proses

Tata Cara Aktivasi Flexi Cash

Apabila pengajuan disetujui, langkah selanjutnya adalah melakukan aktivasi Flexi Cash. Adapun langkah-langkahnya adalah sebagai berikut.

1. Pilih Terima Tawaran Ini

Di aplikasi Jenius, kalian dapat masuk ke menu Flexi Cash dan pilih Terima Tawaran Ini.

Pilih Terima Tawaran Ini

2. Baca Syarat dan Ketentuan

Simak dan baca detail mengenai syarat dan ketentuan, jika sudah klik Aktifkan.

Baca Syarat dan Ketentuan

3. Masukkan Password Jenius BTPN

Kemudian masukkan password Jenius BTPN kalian.

Masukkan Password Jenius BTPN 1

4. Aktivasi Berhasil

Penawaran Flexi Cash berhasil diaktifkan.

Aktivasi Flexi Cash Berhasil

Tata Cara Pencairan Dana Flexi Cash

Setelah pengajuan diterima, kemudian aktivasi berhasil, maka selanjutnya adalah pencairan pinjaman Jenius Flexi Cash. Adapaun langkah-langkahnya adalah sebagai berikut.

1. Pilih Menu Tarik Dari Flexi Cash

Di menu Flexi Cash kalian dapat pilih Tarik Dari Flexi Cash.

Pilih Menu Tarik Dari Flexi Cash

2. Tentukan Jumlah Penarikan

Lalu tentukan jumlah penarikan dana pinjaman yang diinginkan. Kemudian klik Lanjut.

Tentukan Jumlah Penarikan

3. Nominal Jumlah Pinjaman

Nantinya akan terlihat nominal pinjaman dan juga tujuan pinjaman dana. Klik Lanjut.

Nominal Jumlah Pinjaman

4. Pilih Tenor Pinjaman

Disini kalian dapat menentukan tenor pinjaman yang diinginkan. Jika sudah, klik Lanjut.

Pilih Tenor Pinjaman

5. Informasi Estimasi Cicilan Per Bulan

Dihalaman ini dapat terlihat berapa nominal cicilan per bulan, suku bunga dan total pembayaran yang harus dibayarkan. Klik Lanjut.

Informasi Estimasi Cicilan Per Bulan

6. Penarikan Pinjaman

Disini kalian dapat membaca kembali ketentuan dan lain-lain. Jika sudah paham, klik Tarik.

Penarikan Pinjaman

7. Pencairan Dana Berhasil

Pencairan dana Flexi Cash telah berhasil.

Pencairan Dana Berhasil

Keunggulan Flexi Cash

Setelah membahas mengenai cara pengajuan, cara aktivasi dan cara pencairan dana Flexi Cash, kali ini myjourey akan membahas mengenai keunggulan Flexi Cash. Ada beberapa keunggulan dari fitur pinjaman yang satu ini, diantaranya adalah.

Bunga Bulanan Kompetitif

Flexi Cash memiliki suku bunga pinjaman yang cukup kompetitif. Maka dari itu Flexi Cash bisa menjadi opsi utama untuk kalian yang ingin mengajukan pinjaman online dengan suku bunga yang cukup ringan.

Proses Mudah dan Cepat

Pengajuan, aktivasi dan pencairan dana juga dapat dilakukan dengan mudah dan cepat tanpa tambahan syarat dokumen apapun.

Tarik Dana Dapat Dilakukan Kapan Saja

Dana siaga dapat dicairkan dalam beberapa kali penarikan sesuai dengan keinginan kalian.

Nah itulah beberapa informasi lengkap mengenai cara pengajuan Flexi Cash yang dapat kalian simak diatas. Flexi Cash menjadi salah satu opsi pinjaman online dengan bunga rendah dan proses cepat. Selain itu pilihan jangka waktu pengembalian juga cukup panjang.

Tinggalkan komentar