7 Cara Top Up Line Bank Lewat Mandiri Online : Biaya & Minimal To Up

Cara Top Up Line Bank Lewat Mandiri Online – Line Bank menjadi salah satu layanan digital banking yang dihadirkan oleh KEB Hana Bank. Dimana layanan ini tidak berbeda jauh dengan Jenius milik BTPN dan BLU milik bank BCA. Dengan menggunakan layanan digital banking Line Bank, kita tentunya akan dimudahkan dalam urusan transaksi, mulai dari transfer, top up, pembelian dan lain sebagainya. Namun alangkah baiknya jika sebelum melakukan transaksi, kalian pastikan lebih dulu bahwa saldo Line Bank tersebut mencukupi.

Line Bank bisa dimanfaatkan sebagai opsi kedua apabila layanan M Banking atau dompet digital kalian mengalami masalah atau error. Terkadang melakukan transaksi akan mudah dilakukan dengan menggunakan layanan digital banking, M Banking atau dompet digital seperti pada umumnya dilakukan kaum milenial saat ini. Terlebih lagi hampir setiap fitur di dalam Line Bank ini tidak berbeda jauh. Maka dari itu kalian pastinya harus memastikan bahwa saldo Line Bank kalian mencukupi untuk melakukan transaksi.

[toc]

Jika saldo Line Bank tidak mencukupi, kalian tentu harus melakukan top up terlebih dahulu. Dimana cara top up Line Bank ini bisa dilakukan dengan mudah, konsep nya sebenarnya tidak berbeda jauh dengan CARA MENABUNG DI LINE BANK melalui layanan e-wallet seperti sudah myjourney.id bahas di pertemuan sebelumnya. Nah di pertemuan kali ini kami akan memberikan tutorial lengkap mengenai cara top up Line Bank lewat M Banking Mandiri, mulai dari tutorial lengkap, informasi biaya admin dan lain sebagainya.

Menyinggung sedikit mengenai informasi biaya admin ketika melakukan top up Line Bank lewat Mandiri Online, kalian akan dikenakan biaya transfer Mandiri Online ke bank lain sebesar Rp 6.500. Mengapa biaya admin tersebut mahal? Ya, karena kalian melakukan top up menggunakan metode transfer ke rekening bank lain. Biaya transfer ke bank lain memang sudah menjadi keputusan dari pihak Mandiri maupun KEB Hana Bank. Baiklah untuk lebih jelasnya lebih baik langsung saja simak tutorial cara top up Line Bank lewat Mandiri Online berikut ini.

Cara Top Up Line Bank Lewat Mandiri Online

Cara Top Up Line Bank Lewat Mandiri Online

Langsung saja ke pembahasan inti bagaimana cara top up Line Bank lewat Mandiri Online. Cara ini sebenarnya cukup mudah dilakukan, jika kalian pengguna M Banking Mandiri, kalian tentu sudah tidak asing bagaimana cara transfer uang lewat Mandiri Online bukan? Bagi kalian yang belum mengetahui caranya, kalian hanya perlu mengikuti langkah-langkah yang sudah kami siapkan di bawah ini.

1. Buka Aplikasi Mandiri Online

Langkah pertama langsung saja masuk ke aplikasi Mandiri Online yang terinstal di HP, dan pastikan bahwa layanan ini sudah diaktivasi.

Buka Aplikasi Mandiri Online

2. Pilih Transfer

Di halaman awal, akan terlihat beberapa menu. Disini kalian bisa pilih menu Transfer untuk melakukan top up.

Pilih Transfer

3. Pilih Bank Lain dalam Negeri

Selanjutnya pilih Bank Lain dalam Negeri untuk melakukan transfer/top up Line Bank.

Pilih Bank Lain dalam Negeri

4. Masukkan Bank & Nomor Rekening Tujuan

Di pilihan masukkan bank, kalian pilih KEB Hana Bank lalu dilanjutkan dengan mengisi nomor rekening Line Bank sebagai nomor rekening tujuan.

Masukkan Bank Nomor Rekening Tujuan

5. Masukkan Nominal Transfer

Berikutnya masukkan nominal transfer yang kalian inginkan.

Masukkan Nominal Transfer

6. Konfirmasi Transfer

Di halaman selanjutnya, kalian bisa cek kembali apakah semua data sudah benar, mulai dari nama penerima dan nominal transfer tersebut. Jika sudah , tap Konfirmasi.

Konfirmasi Transfer 2

7. Masukkan PIN Mandiri Online

Terakhir masukkan PIN Mandiri Online untuk mengakhiri proses top up saldo Line Bank. Selesai

Masukkan PIN Mandiri Online

Biaya Admin Isi Saldo Line Bank Lewat Mandiri Online

Untuk biaya admin sebenarnya sudah kami sampaikan diatas bahwa besaran biaya yang harus dikeluarkan adalah sebesar Rp 6.500 per transaksi. Biaya ini memang tergolong besar karena metode yang kalian gunakan adalah transfer bukan top up. Seperti halnya ketika kalian TOP UP LINKAJA LEWAT MANDIRI ONLINE, kalian tidak akan dikenakan biaya transaksi apapun alias gratis.

Minimal Top Up Line Bank

Sedangkan untuk soal minimal top up saldo Line Bank lewat Mandiri Online, kalian bisa melakukan transfer saldo sesuai keinginan kalian. Tidak ada minimal top up disini, hanya saja jika kalian melihat besaran biaya yang dibebankan, alangkah baiknya jika kalian melakukan isi saldo yang besar, mulai dari Rp 50.000 keatas agar beban biaya transfer tersebut tidak terlalu berat.

Kesimpulan

Menarik kesimpulan dari pembahasan diatas mengenai cara top up Line Bank lewat Mandiri Online, disini kalian bisa tahu bahwa proses top up ini sama halnya ketika kalian melakukan transfer ke rekening Bank lain. Berbeda halnya jika kalian top up dompet digital seperti LinkAja, Dana, Gopay, OVO dan lainnya, dimana kalian bukan mengirim ke nomor rekening namun ke nomor HP terdaftar di aplikasi tersebut. Sayangnya besaran biaya admin isi saldo Line Bank lewat Mandiri ini tergolong besar. Maka dari itu kalian bisa menggunakan cara ini sebagai opsi kedua.

Nah itulah beberapa informasi lengkap yang dapat kalian simak diatas mengenai cara mengisi saldo Line Bank lewat Mandiri Online. Baiklah, mungkin hanya ini saja pembahasan yang bisa myjourney.id sampaikan, semoga bermanfaat dan menambah wawasan kalian semua.

Tinggalkan komentar