KTA CommBank – Peran bank asing di Indonesia memang bisa dikatakan sangat mampu bersaing dengan bank-bank Indonesia. Persaingan bukan hanya berasal dari produk tabungan saja, melainkan pinjaman dan produk perbankan lainnya. Di Indonesia, ada beberapa bank asing yang cukup populer, salah satunya adalah Commonwealth Bank. PT Commonwealth Bank adalah anak perusahaan dari Commonwealth Bank of Australia yang bertempat di Sydney. Dimana perusahaan ini merupakan institusi keuangan publik terbesar di Australia yang juga terdaftar di Australia Securities Exchange (ASX). Bank satu ini berfokus pada segmen Retail Banking dan Usaha Kecil Menengah (UKM) dengan menyediakan berbagai produk perbankan serta menjadi penyedia layanan untuk solusi keuangan bagi para nasabah nya.
Berbicara mengenai layanan perbankan, pada pertemuan kali ini myjourney.id akan membahas secara lengkap mengenai produk Kredit Tanpa Agunan atau KTA CommBank. Produk KTA merupakan salah satu produk layanan pinjaman yang hampir dimiliki oleh setiap bank, baik bank konvensional maupun bank syariah. KTA Commbank dapat diajukan untuk memenuhi beragam kebutuhan pribadi seperti biaya pendidikan, kesehatan, pernikahan, renovasi rumah, liburan, investasi, modal usaha dan kebutuhan lainnya. Menariknya dengan produk KTA dari CommBank ini, calon pemohon tidak diharuskan memiliki kartu kredit. Keunggulan ini sama saja dengan keunggulan yang dimiliki oleh KTA BANK PERMATA yang sebelumnya sudah sempat kami bahas. Selain itu masih ada beberapa keunggulan lain yang dimiliki oleh KTA CommBank ini.
[toc]
Bukan hanya membahas mengenai keunggulan saja, kami juga akan memberikan beragam informasi lengkap terkait syarat umum, plafon pinjaman hingga informasi tabel angsuran KTA CommBank. Adapun mengenai plafond pinjaman, KTA dari Bank Commonwealth ini menyediakan plafon kredit mulai dari Rp 10 juta hingga maksimal Rp 30 juta. Tenor angsuran yang diberikan juga cukup fleksibel, dimana nantinya calon pemohon dapat memilih tenor angsuran mulai dari 12 bulan hingga 18 bulan. Lalu untuk soal persyaratan pengajuan, syarat yang diberikan bisa dikatakan cukup ringan. Calon pemohon ini harus memiliki pekerjaan sebagai karyawan dengan penghasilan minimal bersih Rp 3.500.000 per bulan.
Disamping itu untuk syarat dokumen lain yang diperlukan hanya E-KTP dan Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP). Sayangnya pengajuan Kredit Tanpa Agunan dari Bank Commonwealth ini hanya bisa dilakukan bagi mereka yang berdomisili di beberapa wilayah kota saja. Dengan kata lain, tidak semua wilayah ter cover produk pinjaman KTA satu ini. Baiklah, daripada penasaran mengenai produk KTA Commonwealth, di bawah ini dapat langsung kalian simak informasi lengkap yang telah kami siapkan berikut ini.

Apa Itu KTA CommBank?
Bagi kalian yang belum tahu apa itu KTA CommBank, KTA ini adalah produk kredit tanpa agunan dari Commonwealth Bank yang diberikan kepada perorangan untuk memenuhi kebutuhan pribadi seperti biaya pendidikan, kesehatan, pernikahan, liburan, renovasi rumah, investasi, dan kebutuhan lainnya. Produk KTA ini dapat dijadikan opsi utama bagi kalian yang membutuhkan pinjaman dengan proses pencairan yang cukup cepat dan bisa diajukan secara online.
Keunggulan KTA CommBank

Kemudian berbicara mengenai keunggulan, fasilitas layanan kredit tanpa agunan CommBank sendiri pastinya menghadirkan beberapa keunggulan untuk menarik minat nasabah. Keunggulan tersebut diantaranya adalah sebagai berikut.
1. Bebas Biaya Administrasi & Provisi
Keunggulan pertama adalah bebas biaya admin & provisi . Biaya admin dan provisi terkadang dibebankan kepada calon debitur di beberapa fasilitas pinjaman. Namun tidak dengan KTA Commonwealth, dimana kalian tidak akan dibebani dengan biaya admin alias gratis.
2. Persyaratan Mudah
Keunggulan kedua adalah persyaratan mudah. Persyaratan dokumen yang dibutuhkan hanya berupa KTP dan NPWP saja. Bank Common juga tidak mewajibkan calon pemohon memiliki kartu kredit.
3. Proses Persetujuan Cepat
Dan keunggulan terakhir adalah proses persetujuan pinjaman yang cukup cepat, yakni hanya 3 hari saja. Dimana nantinya nasabah akan mendapatkan SMS terkait proses persetujuan yang diajukan.
Suku Bunga & Biaya

Lalu mengenai informasi suku bunga dan biaya. KTA Bank Commonwealth memberikan besaran suku bunga flat per bulan sebesar 1,99% atau setara dengan bunga efektif 3,44% – 3,46% per bulan, tergantung pada jangka waktu pinjaman. Dan untuk soal biaya dan tarif lain-lain kalian dapat simak tabel biaya di bawah ini.
Biaya | Keterangan |
---|---|
Biaya Provisi | Gratis |
Biaya Administrasi | Gratis |
Biaya Keterlambatan Pembayaran Angsuran Kredit | 6% dari kewajiban Angsuran per bulan |
Biaya Pelunasan Dipercepat | 5% dari Sisa Pokok Pinjaman |
Syarat Pengajuan KTA CommBank

Berikutnya adalah mengenai persyaratan pengajuan. Ada beberapa syarat yang diperlukan untuk mengajukan pinjaman tanpa agunan CommBank ini, diantaranya adalah sebagai berikut.
Syarat Umum
- Warga Negara Indonesia (WNI).
- Berusia minimal 21 tahun dan maksimal 55 tahun pada saat kredit lunas.
- Memiliki pekerjaan sebagai karyawan.
- Berpenghasilan minimal Rp 3.500.000 per bulan.
- Berdomisili di Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi, Surabaya, Bandung, Semarang, Yogyakarta, Denpasar, Medan dan Palembang.
Syarat Dokumen
- Kartu Tanda Penduduk Elektronik (e-KTP)
- Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP)
Cara Pengajuan KTA CommBank

Untuk perihal pengajuan KTA CommBank, pinjaman satu ini bisa dilakukan secara online atau melalui kantor cabang setempat. Namun penting untuk diketahui bahwasanya terkait dengan adanya pandemi Covid-19 di Indonesia, untuk sementara waktu pengajuan pinjaman CommonBank KTA belum bisa dilakukan. Untuk mengetahui informasi lebih lanjut mengenai hal ini, kalian bisa menghubungi Call Center CommBank di nomor 1500030/021-7917 6000.
Tabel Angsuran KTA CommBank
Sebagai pertimbangan sebelum memutuskan untuk mengajukan pinjaman KTA ini, di bawah ini dapat kalian simak ilustrasi tabel angsuran KTA CommBank.

Kesimpulan
Menarik kesimpulan dari pembahasan diatas, kami merekomendasikan pinjaman ini karena ada beberapa keunggulan yang dimiliki, salah satu yang utama adalah pengajuan dapat dilakukan tanpa harus memiliki kartu kredit. Selain itu tenor angsuran juga cukup panjang serta suku bunga tergolong rendah.
Nah itulah beberapa informasi lengkap mengenai syarat dan cara pengajuan pinjaman tanpa agunan KTA CommBank yang dapat kalian simak diatas. Mungkin hanya ini saja yang dapat myjourney.id sampaikan, semoga bermanfaat dan menambah wawasan kalian semua.