Registrasi LTMPT Siswa – LTMPT merupakan singkatan dari Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi Negeri. Registrasi LTMPT untuk mendaftar Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri atau SBMPTN telah dibukan pada 7 Februari 2020 kemarin. Bagi kalian yang ingin melakukan registrasi, kalian dapat mengunjungi laman portal.ltmpt.ac.id.
Membahas mengenai LTMPT, disini kami akan memberikan informasi mengenai cara registrasi LTMPT siswa dan juga sekolah serta bagaimana tata cara verifikasinya. Seperti yang disebutkan diatas, bahwa calon peserta SBMPTN ini wajib melakukan registrasi di akun situs LTMPT agar dapat mengikuti Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK).
Dimana itu merupakan syarat kelulusan. Sesuai dengan surat edaran Tim Pelaksana LTMPT Nomor: 10/SE.LTMPT/2019 tentang Registrasi Akun LTMPT 2020, diinformasikan, registrasi akun untuk SBMPTN dibuka mulai 7 Februari hingga 5 April 2020. Jadi buat kalian yang masih telat, kalian dapat mencobanya diperiode selanjutnya.
Nah sebelum melakukan registrasi akun, pihak sekolah atau siswa terlebih dahulu membaca petunjuk alur registrasi Akun Sekolah dan Siswa. Bagi sekolah yang sudah melakukan registrasi akun diimbau untuk tidak melakukan simpan permanen sebelum data sekolah yang tercantum dengan benar. Lebih jelasnya kita simak cara registrasi dan verifikasi LTMPT berikut ini.
Cara Registrasi LTMPT Siswa dan Sekolah Terbaru
Registrasi Akun Siswa
- Buka laman portal.ltmpt.ac.id dan pilih tautan Daftar di sini.
- Pilih menu Siswa.
- Masukkan NISN, NPSN, dan tanggal lahir. Tekan tombol Selanjutnya.
- Masukkan email aktif dan password.
- Setelah klik tombol Daftar.
- Buka inbox/spam email Anda. Lakukan aktivasi akun.
- Setelah akun aktif lakukan login ke laman Buka laman https://portal.ltmpt.ac.id
Verifikasi Data Siswa
- Login ke laman Buka laman portal.ltmpt.ac.id menggunakan email dan password yang telah didaftarkan sebelumnya.
- Pilih menu Verifikasi dan Validasi Data Sekola atau Siswa (VERVAL).
- Periksa data kemudian isi kolom NIK, agama, alamat, nomor telepon, dan yang masih belum diisi.
Apabila ada kesalahan data, lakukan perubahan melalui sekolah Anda. Kemudian tekan tombol Perbarui Data. - Tekan tombol Selanjutnya untuk berpindah ke halaman verifikasi riwayat sekolah. Apabila ada kesalahan data, lakukan perubahan melalui sekolah Anda. Kemudian tekan tombol Perbarui Data.
- Tekan tombol ‘Selanjutnya’ untuk berpindah ke halaman unggah pasfoto.
- Tekan tombol ‘Selanjutnya’ untuk berpindah ke halaman Penyesuaian pasfoto.
- Tekan tombol Selanjutnya untuk berpindah ke halaman konfirmasi data.
- Pastikan data sudah benar, centang pernyataan dan tekan tombol Simpan permanen.
- Jika sudah disimpan permanen maka data tidak dapat diubah kembali.
Registrasi Akun Sekolah
- Buka laman portal.ltmpt.ac.id dan pilih tautan ‘Daftar di sini’.
- Pilih menu ‘Sekolah’
- Masukkan NPSN dan kode registrasi Dapodik/EMIS.
- Masukkan nama kepala sekolah atau operator sekolah, tanggal lahir, email aktif dan password.
- Setelah klik tombol daftar, maka akan muncul notifikasi aktivasi akun.
- Buka inbox/spam email Anda, kemudian lakukan aktivasi akun.
- Setelah akun aktif, login ke laman portal.ltmpt.ac.id.
Verifikasi Data Sekolah
- Login ke laman portal.ltmpt.ac.id menggunakan email dan password yang telah didaftarkan sebelumnya.
- Pilih menu Verifikasi dan Validasi Data Sekolah dan Siswa (VERVAL)
- Periksa data sekolah, jika ada kesalahan data lakukan perubahan melalui Dapodik/EMIS. Kemudian tekan tombol Perbarui Data.
- Tekan tombol Selanjutnya untuk berpindah ke halaman verifikasi data siswa. Periksa kevalidan data dari daftar siswa kelas 12 beserta dengan status akunnya. Jika terdapat kesalahan mohon untuk melakukan perbaikan melalui Dapodik/EMIS , setelah itu tekan tombol Perbarui Data.
- Tekan tombol Selanjutnya untuk berpindah ke halaman konfirmasi.
- Pastikan data sekolah sudah benar, lalu centang pernyataan dan tekan tombol Simpan Pernamen.
- Jika sudah simpan permanen maka data sekolah tidak dapat diubah kembali.
Nah itulah beberapa pembahasan penting mengenai cara registrasi dan verifikasi LTMPT siswa dan sekolah yang dapat kalian ketahui. Jangan lupa juga baca artikel lain mengenai cara daftar KIP kuliah dipostingan sebelumnya. Baiklah mungkin hanya ini saja yang dapat kami sampaikan, semoga dapat bermanfaat dan menambah wawasan kalian semua.