30 Syarat KUR BNI 2022, Cara Pengajuan, Bunga & Biaya

Syarat KUR BNI – Selain bank BRI dan Mandiri, BNI juga menjadi salah satu bank penyalur Kredit Usaha Rakyat atau dikenal sebagai KUR. Produk pembiayaan KUR BNI juga memiliki syarat ringan, bunga rendah dan juga cara pengajuan yang mudah.

Hal ini yang menjadi salah satu faktor mengapa banyak kalangan masyarakat khususnya pelaku UMKM yang memilih bank BNI sebagai tempat untuk mengajukan pinjaman KUR. Dana tersebut nantinya dapat digunakan untuk modal kerja atau investasi.

[toc]

Berbicara mengenai suku bunga KUR BNI, bisa dikatakan sama dengan KUR milik bank lainnya seperti KUR BRI maupun bank lainnya, yakni hanya 6% efektif per tahun atau setara dengan 0,2% per bulan. Bunga tersebut mengalami penurunan 1% dibandingkan dengan tahun lalu yakni 7% per tahun.

Perlu kalian ketahui terlebih dahulu bahwa KUR BNI ini diperuntukkan bagi perorangan dan juga badan usaha. Lalu bagaimana cara pengajuannya? Lebih jelasnya langsung saja kalian simak pembahasan lengkap mengenai syarat KUR BNI terbaru berikut ini.

Syarat KUR BNI, Cara Pengajuan, Bunga & Biaya

Syarat KUR BNI

Keunggulan KUR BNI

KUR BNI ini memiliki banyak keunggulan yang dapat kalian ketahui berikut ini:

  • Fasilitas kredit hingga Rp 500 juta
  • Proses pengajuan cepat
  • Persyaratan mudah
  • Suku bunga bersaing
  • Jangka waktu pengembalian hingga 5 tahun
  • Suku bunga rendah hanya 6% efektif per tahun

Jenis KUR BNI

Jenis KUR Mikro BNI

Perlu diketahui juga bahwa produk KUR BNI ini memiliki 3 jenis produk, diantaranya adalah sebagai berikut:

1. KUR Mikro

KUR Mikro ini dapat kalian ajukan untuk menambah modal usaha yang sedang kalian jalani. Persyaratan yang diperlukan juga cukup mudah, yakni hanya KTP, KK dan Surat Keterangan Usaha. KUR Mikro BNI hanya membutuhkan jaminan usaha yang sedang dijalankan. Limit kredit dari pembiayaan KUR Mikro sendiri maksimal Rp 25 juta.

2. KUR Ritel

KUR Ritel merupakan salah satu KUR yang diberikan oleh BNI bagi pelaku UMKM dengan limit pinjaman mulai dari Rp 25 juta hingga Rp 500 juta. Tenor maksimal pinjaman KUR Ritel ini sampai 5 tahun. Persyaratan yang diperlukan juga mudah, yakni hanya KTP, NPWP untuk pinjaman diatas Rp 50 juta, KK dan Surat Keterangan Usaha dari Kelurahan.

3. KUR TKI

KUR TKI diperuntukkan untuk anggota keluarga dari karyawan yang memiliki penghasilan tetap sebagai TKI. Pinjaman maksimal yang dapat kalian dapatkan adalah Rp 25 juta dengan jangka waktu pinjaman sampai 3 tahun. Persyaratannya juga mudah, yakni hanya KTP, KK dan Surat Ijin Usaha.

Persyaratan KUR BNI

Persyaratan Dokumen KUR BNI

Adapun untuk persyaratan pengajuan, disini ada beberapa persyaratan yang perlu kalian siapkan terlebih dahulu sebelum memutuskan untuk melakukan pengajuan. Apa saja persyaratannya, mari simak berikut ini.

Syarat Umum

  • Warga Indonesia
  • Usia minimal 21 tahun atau sudah menikah
  • Memiliki usaha yang telah berjalan minimal 6 bulan

Syarat Dokumen

JENIS DOKUMENPERORANGANBADAN USAHA
Fotokopi KTP dan Kartu KeluargaYa Ya
Fotokopi Surat Nikah bagi yang sudah menikah YaTidak
Surat Ijin Usaha (SIUP, TDP, SITU, HO) atau keterangan usaha dari Kelurahan/Kecamatan Ya Ya
Fotokopi dokumen jaminan untuk kredit diatas Rp 50 juta Ya Ya
NPWP untuk kredit diatas Rp 50 juta Ya Ya

Cara pengajuan KUR BNI

Cara Pengajuan KUR BNI

Setelah kalian mengetahui persyaratan pengajuan KUR BNI, maka selanjutnya kami akan memberikan tips dan cara pengajuan KUR BNI agar cepat diterima. Lebih jelasnya simak tutorialnya berikut ini:

1. Pertama kalian dapat mendatangi kantor bank BNI terdekat di daerah kalian dengan membawa persyaratan yang diperlukan.

2. Temui petugas bank BNI dan tanyakan informasi lengkap seputar KUR BNI, seperti persyaratan, suku bunga, maksimal pinjaman, tenor pinjaman dan juga cara pengajuannya.

3. Petugas akan memberikan informasi lengkap mengenai KUR BNI, nah jika kalian sudah paham, kalian dapat utarakan keinginan kalian untuk mengajukan KUR BNI.

4. Petugas akan meminta persyaratan yang diperlukan dan kalian diminta untuk mengisi formulir pengajuan KUR BNI.

5. Petugas juga akan menganalisa setiap dokumen persyaratan dan juga melakukan survey langsung ke lapangan untuk mengetahui usaha yang sedang kalian jalani. Pada proses ini biasanya akan menjadi pertimbangan pihak bank untuk menerima pengajuan kalian atau menolak pengajuan kalian.

6. Jika pengajuan diterima, pihak bank akan menghubungi kalian melalui telepon dan menginformasikan mengenai penandatanganan surat perjanjian kontrak serta pencairan dana pinjaman KUR BNI.

7. Pada saat pencairan dana, kalian dapat menyiapkan materia 6000 sebanyak 6 lembar dan juga buku tabungan BNI untuk memproses pencairan. Untuk nasabah yang belum memiliki tabungan BNI, nantinya akan diminta untuk membuka rekening tabungan BNI terlebih dahulu.

Tabel Angsuran KUR BNI

Tabel Angsuran KUR BNI

Pertanyaan Seputar KUR BNI

Apa itu KUR BNI?

KUR BNI merupakan fasilitas kredit dari Bank Negara Indonesia untuk digunakan sebagai tambahan modal usaha produktif dalam bentuk Kredit Modal Kerja, nasabah juga dapat menggunakan fasilitas kredit ini sebagai Kredit Investasi.

Berapa suku bunga KUR BNI?

6% efektif per tahun atau setara dengan 0,2% per bulan.

Berapa maksimal pinjaman yang diberikan KUR BNI?

Maksimal pinjaman KUR BNI adalah Rp 500 juta.

Berapa maksimal tenor pinjaman KUR BNI?

Tenor pinjaman KUR BNI sampai 5 tahun.

Apakah pengajuan KUR BNI dapat melalui online?

Untuk sementara ini pengajuan KUR BNI hanya dapat dilakukan di kantor unit layanan bank BNI.

Apakah KUR BNI membutuhkan jaminan?

Jaminan dibutuhkan jika pinjaman diatas 50 juta.

Itulah beberapa pembahasan lengkap mengenai syarat KUR BNI yang dapat kalian simak. Selain itu, kalian juga dapat simak cara pengajuan, suku bunga dan tabel angsuran KUR BNI sebagai pertimbangan sebelum memutuskan untuk mengajukan pinjaman. Hanya ini saja yang dapat myjourney.id sampaikan, semoga bermanfaat dan menambah wawasan kalian semua.

Tinggalkan komentar